Lagi bingung cari asuransi all risk mobil terbaik yang bagus dan murah? Terutama bagi mereka yang masih kredit mobil, tentu asuransi seperti ini sangat dibutuhkan. Untuk mencegah terjadi kerugian yang tidak diinginkan, maka anda harus mencari informasi mengenai macam-macam asuransi mobil yang memberikan fasilitas terbaik sesuai kebutuhan.
Pilih asuransi mobil terbaik yang mampu memberikan proteksi maksimal, harga terjangkau, dan kalau bisa memiliki jaringan bengkel yang cukup luas. Anda juga perlu mempertimbangkan mengenai manfaat tambahan mulai dari fasilitas derek yang dapat membantu saat mobil mogok ataupun mengalami kecelakaan. Kira-kira apa saja daftar asuransi mobil terbaik?
Asuransi Tokio Marine
Pernah dengar tentang perusahaan asuransi Tokio Marine? Tokio Marine merupakan salah satu perusahaan asuransi yang pernah mendapatkan predikat Best General Insurance 2022 dari perusahaan Media Asuransi langsung. Setidaknya anda bisa mendapatkan perlindungan All Risk dengan tawaran premi mulai dari harga Rp2 jutaan saja lho.
Asuransi Tokio Marine juga memiliki polis TLO yang menyediakan kemudahan bagi semua masyarakat yang menggunakannya. Memangnya apa keunggulan asuransi Tokio Marine? Perlu anda ketahui, perusahaan asuransi satu ini menyediakan layanan derek gratis sampai dengan harga Rp1 juta per tahun lho. Bagaimana tertarik menggunakannya?
Asuransi Zurich Autocilin
Zurich Autocilin merupakan asuransi all risk mobil terbaik. Polis asuransi satu ini dikelola oleh PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk. Jaminan asuransi mampu memberikan pertanggungan mulai dari manfaat pertanggungan kerusakan kecil sampai berat. Bahkan perusahaan juga menanggung risiko kehilangan yang diakibatkan oleh pencurian.
Asuransi Zurich Autocilin juga menyediakan asuransi TLO dengan memberikan manfaat ganti rugi saat mobil mengalami kerusakan total. Beberapa layanan lainnya berupa polis asuransi comprehensive plus, dimana asuransi itu menggabungkan dua polis asuransi dengan manfaat pertanggungan yang lebih lengkap dibandingkan asuransi lainnya.
AXA Auto Insurance
Asuransi AXA juga memberikan manfaat perlindungan yang terkenal cukup luas mulai dari risiko kecelakaan sampai dengan bencana alam. AXA menyediakan layanan berupa kehilangan kunci mobil, derek mobil, dan masih banyak lagi. Jika anda ingin menggunakan asuransi mobil dari AXA Auto Insurance, bisa menyiapkan harga premi mulai dari Rp2 juta per tahunnya.
Asuransi Sinar Mas Mobil
Asuransi mobil yang bagus dan murah berikutnya berasal dari PT Asuransi Sinar Mas (ASM). Premi yang ditawarkan oleh perusahaan mulai dari harga Rp1,9 jutaan per tahunnya untuk pelayanan All Risk. Asuransi Sinarmas Mobil memiliki jaringan sangat kuat yang ada di seluruh Indonesia dan bengkel rekanan saat ini sudah mencapai 548 bengkel.
Asuransi Sinar Mas Mobil bersedia memberikan pertanggungan senilai 12%. Pertanggungan asuransi mobil juga sedikit lebih lama dibandingkan dengan asuransi mobil pada umumnya yaitu sekitar 10 tahunan. Cukup lama bukan masa pertanggungan yang akan anda dapatkan?
Asuransi ABDA Auto Insurance
Asuransi all risk mobil terbaik di Indonesia berikutnya yaitu ABDA Auto Insurance. Premi yang ditawarkan oleh perusahaan mulai dari harga Rp2 jutaan per tahunnya khusus semua All Risk. Manfaat pertanggungan yang diberikan oleh ABDA Auto Insurance meliputi pengisian atau penggantian AKI, pergantian bocor, dam pengantaran BBM (Bahan Bakar Minyak).
ABDA Auto Insurance sudah memiliki jaringan bengkel cukup luas bahkan mencapai 400-san di seluruh Indonesia. Dengan begitu, anda tidak akan mengalami kesulitan saat mencari bengkel rekanan dari ABDA Auto Insurance saat mengalami kendala di perjalanan.
Asuransi Tugu
Asuransi mobil yang terkenal memiliki pelayanan bagus dan lengkap yakni asuransi Tugu. Perlu diketahui asuransi tersebut memiliki 2 polis unggulan yakni T Drive (All Risk) dan T Ride (TLO). Memangnya berapa harga polis yang ditawarkan? Polis asuransi mobil All Risk ditawar mulai dari harga Rp1,9 jutaan tiap tahunnya. Cukup terjangkau bukan pastinya?
Namun jika dibandingkan dengan ABDA Insurance dan beberapa asuransi all risk mobil terbaik lainnya, asuransi Tugu terkenal memiliki bengkel rekanan lebih sedikit. Di Indonesia, asuransi Tugu hanya memiliki bengkel rekanan sekitar 300-san. Meskipun begitu, Asuransi Tugu mampu memberikan pelayanan cepat dan mudah karena bisa memberikan klaim online lewat aplikasi.