Demi meminimalisir terjadinya kerugian investasi yang besar saat melakukan kegiatan trading forex, maka seseorang perlu tahu mengenai beberapa rekomendasi aplikasi trading forex yang terpercaya dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Hal ini dikarenakan, sekarang ini banyak sekali bermunculan aplikasi trading forex penipuan yang banyak menjebak orang – orang untuk bergabung di dalamnya.
Bukannya mendapatkan keuntungan yang diinginkan, akan tetapi justru memperoleh kerugian yang besar di dalamnya. Oleh karena itulah, di artikel berikut akan kita sajikan beberapa pilihan aplikasi trading forex paling recommended yang sudah pasti terpercaya dan terdaftar di pihak OJK.
Apa saja kelebihan yang ditawarkan trading forex?
Sebelum kita mengenal lebih jauh mengenai apa saja rekomendasi aplikasi trading forex, ada baiknya bagi Anda untuk tahu mengenai apa saja kelebihan dari trading forex satu ini.
Seperti halnya instrumen investasi lainnya yang banyak ditawarkan di Indonesia, trading forex sendiri juga menawarkan banyak sekali kelebihan yang menjadikannya begitu diminati oleh hampir sebagian besar kalangan masyarakat. Adapun beberapa kelebihan yang ditawarkan dari trading forex sendiri di antaranya yakni sebagai berikut.
- Menawarkan proses transaksi yang cenderung lebih fleksibel bagi para trader.
- Trading forex merupakan instrumen investasi yang bersifat liquid, artinya bisa dilakukan dengan sangat cepat dalam waktu beberapa menit saja.
- Hasil keuntungan yang ditawarkan bisa langsung dirasakan oleh pihak trader dan bahkan bisa dibayar secara tuntas.
Rekomendasi aplikasi trading forex yang terdaftar di OJK
Terlepas dari banyaknya kelebihan yang ditawarkan dari trading forex, Anda tentunya ingin tahu mengenai beberapa aplikasi trading forex yang sudah terbukti aman, terpercaya dan pastinya terdaftar di OJK, bukan? Karena itulah, di bawah ini ada beberapa rekomendasi pilihan aplikasi trading forex yang bisa Anda gunakan dalam melakukan investasi forex.
-
Agrodana Futures
Merupakan buatan lokal, Anda bisa memanfaatkan salah satu aplikasi trading forex bernama Agrodana Futures yang hadir dengan menawarkan layanan berbasis analisis teknikal dan analisis fundamental yang gampang digunakan para trader. Aplikasi trading forex satu ini, hadir dengan tampilan menu yang semakin memudahkan para trader forex dalam melakukan kegiatan trading yang pastinya membawa keuntungan.
Di aplikasi Agrodana Futures satu ini, Anda nantinya akan menemukan berbagai pilihan menu seperti misalnya data ekonomi, kalender ekonomi, materi edukatif sampai dengan fluktuasi harga real time. Bahkan, di aplikasi ini para trader bisa lebih gampang mengakses berbagai berita seputar forex lewat berita populer seperti halnya CNBC, Routers dan Bloomberg.
-
Forextime FXTM
Rekomendasi aplikasi trading forex berikutnya, yakni ada Forextime FXTM yang bisa digunakan oleh para trader untuk melakukan kegiatan trading secara otomatis. Diketahui, aplikasi ini bahkan sudah didesain sedemikian rupa untuk semua pengguna baru maupun pengguna yang sudah profesional sekalipun sejak awal perilisannya di pasaran. Terlebih lagi, di aplikasi ini juga menawarkan berbagai fitur yang super lengkap dan ramah pengguna sehingga memberikan kesan yang praktis dan optimal.
Ketika menggunakan aplikasi Forextime FXTM satu ini, para trader bisa beroperasi dengan menggunakan spread dan variabel tetap. Dengan demikian, maka kegiatan trading forex yang sudah selesai dilakukan akan dapat langsung diproses oleh pihak perusahaan tersebut. Bahkan, proses penarikan dana yang dilakukan juga terbilang cepat hanya dalam waktu hitungan menit saja.
-
Hanson Forex Investing
Aplikasi trading forex yang juga sudah terbukti aman, terpercaya dan terdaftar di OJK yakni ada aplikasi Hanson Forex Investing. Yang mana, aplikasi trading forex ini diketahui mulai dikembangkan pada tahun 2018 silam dengan tetap memberikan inovasi menarik di dalamnya. Bahkan saat ini, aplikasi Hanson Forex Investing tersebut sudah bisa mengoperasikan gabungan dari platform trading forex dan informasi berita yang diperlukan dalam kegiatan trading forex.
Menariknya lagi, aplikasi Hanson Forex Investing satu ini juga sudah dilengkapi dengan banyak fitur unggulan seperti halnya take profit, stop loss dan juga open posisi. Hingga sejauh ini, penggunaan aplikasi trading forex satu ini sudah banyak diunduh oleh lebih dari seratus ribu pengguna.
Demikianlah tadi informasi menarik bagi Anda seputar rekomendasi aplikasi trading forex yang aman, terpercaya dan pastinya sudah terdaftar di OJK agar terhindar dari kerugian.